Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2024

Bechmarking untuk Menggugah kembali motivasi

  Sambutan Prof AMKA Ketua PC LP Ma'arif NU Kab. Malang  di acara study tiru LP Ma'arif Tulungagung Event Bechmarking yang diadakan oleh LP Ma’arif NU dibeberapa tempat saya nilai mampu menggugah kembali motivasi dan semangat guru di lingkup Maarif untuk bersinergi dan mengembalikan energi mengajar. Bechmarking Ma’arif yang digawangi oleh Ketua LP Ma’arif NU Drs. H. Khozin dan Sekretarisnya Dr. Supriyadi dalam rangka pelaksanaan kurikulum merdeka diadakan di 2 tempat dan 2 waktu yakni untuk guru dan kepala RA/MI TK/SD di daerah Sidoarjo, sedang dalam pekan itu juga untuk MTs/SMP/MA/SMA/SMK dilaksanakan di Malang. Tepatnya di MTs NU Pakis Malang. Layak untuk dijadikan catatan penting untuk saya pribadi dan mungkin juga bisa bermakna untuk pembaca blog saya. Study tiru yang dibranding dengan nama bencmarking di Malang ini kami bertemu dengan tokoh Pendidikan di bawah Naungan Ma’arif Kab. Malang yakni Ketua Maarif Kab. Malang Prof. Dr. Abdul Malik Karim Amrullah yang ter...

Kesehatan Mental

  Saya mulai aktif mencari pengetahuan terkait dengan Kesehatan mental. Bukan berarti Kesehatan mental saya bermasalah. Namun saya mengkoreksi diri dan menata kembali emosi dan menyiapkan resolusi 2024. Pengetahuan ini banyak didapat dari membaca informasi di media elektronik yang sekarang lebih mudah di akses melalui HP atau laptop. Dalam kehidupan kita tidak terlepas dari masalah dan hal hal yang tidak nyaman terjadi dikehidupan kita. Banyak sesi di kehidupan kita yang kita merasa berat dan merasa kita sangat susah untuk keluar dari masalah ini. Secara psikologis kita sering terbebani dan mengakibatkan pekerjaan atau kegiatan bahkan tubuh kita mengalami gangguan disfungsi organ tubuh akibat masalah kejiwaan yang kita alami. Saya menemukan konten Ig Dr. Santi Yuliani, M.SC, Sp. KJ seorang psikiatris kejiwaan yang konten kontennya menarik dan mudah dipahami. Akhir akhir ini terjadi situasi toxic terkait dengan kesehatan mental. Banyak kasus bunuh diri, selingkuh perundungan...

Zakat versi Syaiban Ar Ra’yi

  Syahdan Imam Syafii Ulama Ahlus Sunnah, Pendiri Madzhab Syafi’I memiliki sahabat karib bukan dari orang kaya, namun dia penggembala domba di padang rumput. Dengan nama Syaiban Ar Ra’yi. Namun Syaiban ini adalah wali yang luar biasa juga. Sehingga Imam Syafii sangat senang berbincang dengan syaiban. Saat ditanya terkait bab zakat oleh Imam Syafii. Syaiban balik bertanya,” Zakat menurut siapa engkau apa aku?” “Ya menurut engkau (Syaiban)” jawab Imam syafii   “Zakat itu wajib untuk orang kata dan orang miskin” Jawab Syaiban Lalu dikejar lagi pertanyaan oleh Imam Syafi’I “Kenapa orang miskin wajib juga?” “Zakat itu intinya adalah untuk mensucikan harta, memangnya orang miskin hartanya pasti suci semua?” Pertanyaan balik dari Syaiban. Kalau dikembalikan kepada Peraturan Perundangan Islam syarat wajib zakat adalah seorang   muslim, sudah baligh dan dewasa. Syarat selanjutnya adalah kemampuan membayarnyaa, artinya seseorang uang memiliki harta yang mencukupi untu...